Seru? So pasti iya. Hubungan pertemanan terjaga. Kita juga dapat narsis dengan memajang foto dan juga aktivitas kita sehari-hari. Namun apakah itu positif? Nah, itu dia yang harus mulai kita pikirkan lagi. Berikut ini 7 Hal yang Terjadi Jika Tak Buka Sosmed Setiap Detik :
1. Bisa Konsentrasi dengan Hal Lain
Kamu akan lebih konsentrasi bekerja. Pikiran tetap terjaga sampai mencapai target. Bila membuka sosmed, pikiranmu pasti teralihkan pada apa yang kamu lihat. Mendadak, pikiranmu tak lagi pada pekerjaan. Akibatnya, pekerjaan tertunda bahkan tak selesai sesuai target.
2. Akan Banyak Pekerjaan yang Selesai
Sudah pasti akan banyak pekerjaan yang tuntas. Bila kita terlalu sering membuka sosmed dan biasanya menghabiskan waktu lima hingga lima belas menit. Coba deh, berapa kali lima belas menit dalam sehari kamu membuka sosmed? Padahal akan banyak yang bisa kamu lakukan dalam waktu sebanyak itu.
3. Akan Lebih Sehat
Kamu akan lebih banyak menghirup udara segar di luar sana daripada sibuk dengan sosmed. Hey, ada kehidupan lain dan nyata yang ada di luar sana! Ayo, sehatkan pikiran dan tubuh dengan banyak bergerak dan beraktivitas positif.
4. Akan Berhenti Membandingkan Dirimu dengan yang Lain
Melihat sosmed orang lain yang tampak lebih happy dari kamu, pasti akan bikin dirimu kecil hati. Kamu akan mulai membandingkan dirimu dengan mereka. Padahal, tak semua yang di sosmed itu benar loh. Banyak juga yang cuma ingin pamer saja namun sebenarnya mereka juga mempunyai masalah di kehidupan nyata.
5. Cinta Lama Belum Selesai Takkan Terjadi Lagi
Ini telah sering terjadi, apakah kamu merasakan juga? Cinta lama yang belum berakhir kembali datang dan dipertemukan di sosmed. Padahal ada kehidupan nyata yang harus kamu jalani juga.
6. Akan Mempunyai Teman Yang Sesungguhnya
Sibuk di sosmed jadi mengurangi bertemu dengan teman yang ada di dunia nyata. Padahal lebih seru kalau bertemu kemudian ngobrol daripada hanya saling ‘intip’ sosmed masing-masing dan cuma sekedar menyapa.
7. Data Pribadimu Tetap Terjaga
Banyak yang berpikir data dan foto pribadi akan aman selamanya berada di sosmed. Sekarang ini sudah banyak ‘maling’ data dan foto yang disalahgunakan. Jadi sebaiknya mulai sekarang kurangin menyebarkan data sendiri di sosmed sebelum terlambat. Kan, demi kebaikanmu juga. Betul tidak?
0 Komentar untuk "7 Hal yang Terjadi Jika Tak Buka Sosmed Setiap Detik"
Terima kasih sudah berkunjung di Blog Clayton88
Berkomentarlah Sebelum Komentar Itu Dilarang ^-^