'Kumpulan Berita Menarik '

5 Kota Paling Romantis di Dunia | Clayton88

Clayton88

Kumpulan Berita Menarik

Powered by Blogger.

5 Kota Paling Romantis di Dunia

5 Kota Paling Romantis di Dunia - Sebutan kota paling romantis di dunia seperti tak lepas dari Paris di Prancis. Namun untuk mendapat suasana liburan romantis dengan pasangan, masih ada sejumlah destinasi lain yang tidak kalah dari paris.

Selain Paris, paling tidak ada 5 kota lain di dunia ini yang dapat dikunjungi buat liburan romantis dengan pasangan tercinta.

Berikut ini 5 Kota Paling Romantis di Dunia :

1. Venesia, Italia

5 Kota Paling Romantis di Dunia

Selain Roma, Venesia pun rasanya tak lepas dari julukan kota romantis untuk pasangan turis yang sedang dimabuk cinta. Kanal dan gondolanya yang penuh cinta begitu terkenal bagi para pasangan baru atau pun yang telah bertahun-tahun bersama.

Menyusuri kanal sambil mendengar lagu cinta, duduk di tepi kanal sambil berbincang santai, atau menghabiskan sore di kafe dengan segelas teh hangat sambil menunggu matahari terbenam, asyik sekali dilakukan Venesia. Siapa tahu sejumlah aktivitas liburan di sini bisa mempererat hubungan Anda dengan pasangan.

2. Barcelona, Spanyol

5 Kota Paling Romantis di Dunia

Aura romantis seakan bertebaran di sejumlah sisi Kota Barcelona di Spanyol. Banyak yang beranggapan kalau Barcelona cocok buat dikunjungi para pasangan baru. Sekadar menapaki jalan bersama pasangan di sore hari sambil melihat bangunan tua nan unik seperti karya Antoni Gaudi pun jadi kegiatan kesukaan di Barcelona.

Banyak juga museum yang berarsitektur mengagumkan yang dapat dikunjungi. Setelah menjelajah kota, Anda dan pasangan pun dapat menikmati makan malam romantis di restoran bergaya Eropa.

3. Cape May, AS

5 Kota Paling Romantis di Dunia

Nama Cape May di New Jersey, Amerika Serikat mungkin belum sepopuler Paris sebagai kota romantis. Tapi, tak ada salahnya mencoba kunjungan ke kota ini dengan pasangan bila sedang liburan ke Negeri Paman Sam. Dari bandara di New York, Cape may pun tak sulit dijangkau.

Pasangan wisatawan yang mencari tempat liburan yang indah dan tenang, rasanya cocok sekali datang ke Cape May. Banyak penginapan unik bergaya Victoria, desain bangunan yang berkembang di Inggris pada awal 1800-an, yang bisa dipilih buat memaksimalkan liburan romantis dengan pasangan.

4. Roma, Italia

5 Kota Paling Romantis di Dunia

Beralih ke Italia, ada Roma dengan kolam air mancur cinta yang begitu populer. Fontana di Trevi, itulah kolam air mancur terbesar di Roma yang sering dikunjungi traveler single atau berpasangan dari berbagai belahan dunia.

Konon, barangsiapa yang melempar 2 koin bakal menemukan cinta. Sedangkan yang melempar 3 koin disebut-sebut dapat segera menikah! Cara melemparnya pun tak sembarangan, koin harus dilempar memakai tangan kanan lewat bahu kiri.

Percaya tak percaya, banyak yang datang ke air mancur ini dan melempar koin. Saking ramainya orang yang melempar koin, keindahan kolam pun mulai rusak dan turis diimbau buat tidak melakukannya. Tapi kadang kala masih saja ada yang diam-diam melempar koin ke Fontana di Trevi.

5. Telluride, AS

5 Kota Paling Romantis di Dunia

Telluride adalah sebuah kota di Colorado, AS. Kota ini begitu khas dengan pemandangan pegunungan berselimut salju yang kelihatan indah. Selama di sini, wisatawan bisa bermain ski atau sekadar berjalan kaki menikmati pemandangan dan suasana kota yang damai.

Di Telluride juga ada sejumlah penginapan yang menyediakan fasilitas lokasi berendam outdoor privat, dengan panorama pegunungan yang memesona. Bila datang di musim dingin, traveler juga bisa naik berkeliling di pinggir kota naik kereta kuda seperti di negeri dongeng.
Bagikan :
+
Previous
Next Post »
1 Komentar untuk "5 Kota Paling Romantis di Dunia"

Italia (Venesia dan Roma) dan Barcelona Spanyol lebih menarik

Terima kasih sudah berkunjung di Blog Clayton88

Berkomentarlah Sebelum Komentar Itu Dilarang ^-^

 
Copyright © 2015 Clayton88 - All Rights Reserved
Template By Kunci Dunia
Back To Top